Tampilkan postingan dengan label Pestisida Alami. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pestisida Alami. Tampilkan semua postingan

Kamis, Januari 22, 2015

Bahan baku pestisida organik



Bagian tumbuhan yang diambil untuk bahan pestisida organik biasanya mengandung zat aktif dari kelompok metabolit sekunder seperti alkaloid, terpenoid, fenolik dan zat-zat kimia lainnya. Bahan aktif ini bisa mempengaruhi hama dengan berbagai cara seperti penghalau (repellent), penghambat makan (anti feedant), penghambat pertumbuhan (growth regulator), penarik (attractant) dan sebagai racun mematikan. Sedangkan, pestisida organik yang terbuat dari bagian hewan biasanya berasal dari urin.

Senin, Februari 27, 2012

Mengenal Pestisida Nabati Skala Rumah Tangga


Berkembangnya penggunaan pestisida sintesis (menggunakan bahan kimia sintetis) yang dinilai praktis oleh para pencinta tanaman untuk mengobati tanamannya yang terserang hama, ternyata membawa dampak negatif bagi lingkungan sekitar bahkan bagi penggunanya sendiri. Catatan WHO (Organisasi Kesehatan Dunia mencatat bahwa di seluruh dunia setiap tahunnya terjadi keracunan pestisida antara 44.000 - 2.000.000 orang dan dari angka tersebut yang terbanyak terjadi di negara berkembang. Dampak negatif dari penggunaan pestisida diantaranya adalah meningkatnya daya tahan hama terhadap pestisida, membengkaknya biaya perawatan akibat tingginya harga pestisida dan penggunaan yang salah dapat mengakibatkan racun bagi lingkungan, manusia serta ternak.

Rerak (Lerak) dan Saponin Mampu Usir Keong Mas

Tahun 1990, keong mas ramai diberitakan menyerang padi. Luas penyebarannya pun terus meningkat. Hingga tahun 2004, luas serangan telah mencapai lebih dari 16.000 hektar di seluruh Indonesia. Melihat begitu luasnya areal tanam yang diserang, menurut Hendarsih Suharto, peneliti  hama dan penyakit dari Balai Besar Penelitian Padi (BBP Padi), keong mas pun bisa dikategorikan sebagai hama utama. “Sebab luas serangannya lebih luas dari rata-rata  serangan tungro dan blast,” ungkap Hendarsih kepada wartawan Agrotek beberapa waktu lalu.

Minggu, Februari 26, 2012

Pengendali Hama dari Bahan Alami (Bio-Pestisida)



Obat-obat alami dapat dibuat sendiri dari bahan yang ada disekitar kita. Asal kita mau sedikit berkreasi, maka cara membuat obat-obatan alami tersebut tidak sulit, Walaupun ini obat alami cara penggunaannya harus bijaksana, artinya baru digunakan kalau serangan hama sudah diatas ambang batas.

Beberapa pengendali hama alami / pestisida nabati :